Minggu, 12 Mei 2013

Ketua TP PKK Sulut: "Generasi Muda Bangsa Harus Perangi HIV-AIDS

Perkembangan jumlah penderita penyakit HIV-AIDS di Indonesia termasuk di Sulawesi Utara telah mencapai tahap yang cukup memprihatinkan. Tercatat lebih dari 1000 orang pengidap HIV-AIDS di Sulawesi Utara. Oleh karena itu upaya pencegahannya harus dilakukan sejak dini dengan antara lain membekali generasi muda termasuk siswa SMA/SMK dengan wawasan tentang bahaya penyakit tersebut serta upaya untuk menghindarkan diri dari penularan penyakit ini. Selain itu, semua SKPD di lingkup Pemerintah Provinsi Sulawesi Utara harus memberikan perhatian dengan mensinergikan programnya dengan upaya-upaya pencegahan dan penanggulanganpenyakit ini. Penyebaran virus penyakit ini bukan saja terjadi melalui hubungan seks yang menyimpang atau kebiasaan gonta-ganti pasangan tetapi juga dapat melalui cara-cara yang lain seperti melalui penggunaan jarum suntik dll. Ke depan bahkan bukan saja pemuda dan pelajar yang harus diberikan penyuluhan tentang bahaya dan upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit ini. Orang dewasa termasuk orang tua pun harus menjadi sasaran penyuluhan atau sosialisasi bahaya serta upaya pencegahan penyakit ini. Demikian antara lain disampaikan oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara Ny. Deitje Sarundajang Laoh-Tambuwun dalam sambutannya ketika membuka Penyuluhan Pencegahan dan Penanggulangan HIV-AIDS di kalangan Generasi Muda Sulawesi Utara, Jumat 3 Mei 2013 di Hotel Sahid Kawanua Manado. Kegiatan yang dilaksanakan oleh Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara bekerjasama dengan Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi Utara diikuti oleh kurang lebih 350 pemuda yang terdiri dari siswa SMA/SMK, dan unsur generasi muda lainnya dari Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP). Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sulawesi Utara Evans Seven Liouw, S.Sos, MM mengatakan melalui kegiatan ini diharapkan akan semakin memberikan pemahaman kepada generasi muda akan penyakit HIV-AIDS dan kemudian diharapkan akan tumbuh kesadaran untuk melakukan gerakan moral dan massal untuk mencegah, menghindari dan menanggulangi penyakit ini. Pada bagian lain Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara Ny. Deitje Sarundajang Laoh-Tambuwun mengatakan bahwa masa depan bangsa ini termasuk Provinsi Sulawesi Utara akan sangat ditentukan oleh kualitas baik fisik maupun mental dan moral generasi mudanya. Oleh karena itu upaya untuk menyelamatkan generasi muda dari bahaya penyakit atau kebiasaan negatif yang dapat mengancam kualitas kesehatannya harus dilakukan secara dini, terpadu dan terkoordinasi. Tim Penggerak PKK Provinsi Sulawesi Utara akan bekerjasama dengan SKPD Lingkup Pemprov Sulut untuk terus mengkampanyekan gerakan ini untuk menunjang pencapaian visi dan misi pemerintah provinsi Sulawesi Utara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar