Minggu, 12 Mei 2013

The Doctors, Perpaduan Bugis-Pattinjo

PASANGAN Dr Sultani SPd, MSi-Dr Rivai Mana, M Si, resmi mendaftar sebagai bakal calon Bupati dan Wakil Bupati Pinrang periode 2014-2019, di KPU Pinrang, Sabtu (4/5), pekan lalu.

The Doctors Harapan Baru masyarakat Pinrang ini mendaftar untuk mengikuti pemilukada pada 18 September 2013 mendatang. Usai mendaftar, pasangan yang merupakan perpaduan antara suku Bugis dan Pattinjo ini melakukan orasi untuk memberi semangat di hadapan ribuan masa pendukungnya.
Dalam orasinya, pasangan calon ini disertai dengan isak tangis ketika balon Bupati, Sultani, mengisahkan perjuangannya mendapatkan partai yang seakan diupayakan oleh oknum tertentu menutup partai untuk pasangan ini.
Menurut Sultani, kini pihaknya telah melalui dua tahapan pemilukada, yakni tahapan deklarasi pasangan calon dan pendaftaran pasangan calon. Meski demikian, perjuangan masih panjang dan berat, sehingga sangat dibutuhkan konsolidasi tim.
"Kami berdua (Sultani-Rivai) tidak punya arti apa-apa kalau tidak ada dukungan dari semuanya. Harapan untuk memperbaiki Kabupaten Pinrang, memerjuangkan rakyat kecil, memerjuangkan hak, tidak akan terwujud tanpa kerja keras kita semua," katanya.
Dikatakan, Dr Rivai adalah pasangan deal, bila dilihat dari aspek pendidikan dia adalah seorang doktor, akademisi dan politisi. Terpenting dia adalah putra asli Kabupaten Pinrang.
"Kalau saya dari utara dan beliau dari selatan dengan perpaduan antara Bugis dan Pattinjo didukung dengan kerja keras, maka cita-cita kita akan tercapai. Kita tidak ingin hidup dalam janji-janji yang tidak jelas. Selama ini kita hanya dimanfaatkan untuk bekerja, tapi setelah berhasil ditinggalkan," katanya.
Keberhasilan yang dicapai, katanya, bukan keberhasilan pasangan ini saja, tapi keberhasilan bersama. "Kalau kita bekerja maksimal selama empat bulan ke depan, kita akan menikmati hasil selama lima tahun," katanya.
Dijelaskan, untuk mendapatkan partai begitu sulit, hanya karena kekuatan dan kesabaran atas semua tekanan, perjuangan mendapatkan partai akhirnya berhasil juga dan telah terbukti setelah mendaftar di KPU Pinrang.
Dua kali didatangi sang penguasa, katanya, menawarkan jabatan apapun asal mundur dari pencalonan. "Namun, bukan itu yang saya harapkan atau pribadi, tapi untuk kesejahteraan rakyat dan apapun rintangannya akan dihadapi. Ini adalah harga mati yang harus diperjuangkan oleh kita semua.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar